Saturday, September 17, 2011

Kebun Teh Kemuning pesona Keindahan Gunung Lawu

Kebun Teh Kemuning pesona Keindahan Gunung Lawu - Hari itu memang sangat menyenangkan di samping nuansa masih lebaran idul Fitri 1432 H. Ketika pagi menjelang suara ayam jantan saling bersahut - sahutan. Saya tidak sabar untuk bisa melihat indahnya kebun teh di bukit kemuning, saya bersama teman seperjuangan waktu MIM Ceporan 2001, telah siap - siap untuk melakukan touring dengan thema " Tuoring akbar rongewu siji " ini benar - benar di luar dugaan saya.:)

Roda - roda pun mulai menapak pada kerasnya jalan raya, hari tepat pukul 10.00 siang semua bergegas menyalakan motornya , ada yang sedang bersalaman karena mungkin selama ini belum pernah ketemu sekaligus melebur dosa di bulan kemenangan. Dengan mengucap Basmalah akhirnya rombongan pun mulai berangkat.

Dengan penuh hati - hati kami mulai menarik gas, jalan yang sangat ramai membuat kita harus konsentrasi, matesih of road menjadi saksi bisu kebersamaan kami. udara mulai dingin ketika perjalanan sampai karangpandan kota bunga, pemandangan alam mulai nampak di sekitar jalanan.

Tanjakan mulai nampak menghadang setiap meter jalan kami, akhirnya kita sampai di tempat tujuan kami kebun teh kemuning. Kebun Teh Kemuning terletak di Desa Kemuning, Kecamatan Ngargoyoso, Kabupaten Karanganyar menyimpan pesona wisata alam berupa perkebunan teh yang panoramannya mirip dengan perkebunan teh yang terdapat di kawasan Puncak Bogor.

pemandangan alam yang sangat indah dari bentangan pohon teh dan di tambah kolaborasi bukit yang tersusun seakan mengubah pola mata yang selama ini terfokus pada sebuah aktivitas monoton yang membuat kita jenu dalam menjalani hidup ini. Hawa yang dingin sejuk membuat mata terpejam sejenak merefresh pernafasan kami.

Merupakan tempat yang sangat strategis bagi kita yang ingin mencari nuansa alami di lereng gunung lawu. Bentangan daun teh yang tak habis di depan mata membuat kita semakin semangat untuk terus berjalan menelusuri setiap meter jalan kemuning. Bila anda ingin mencari objek wisata alami silahkan kunjungi kebun teh kemuning dengan jalan yang penuh tantangan selain itu anda juga bisa langsung ke objek wisata lainnya seperti Candi Cetho, air terjun parang ijo, candi sukuh, saraswati, air terjun surga yang hilang , serta objek wisata lainnya di kawasan kemuning.



Kami pun melanjutkan perjalanan ke sebuah peninggalan bangunan masa lampau yaitu candi cetho yang tidak jauh dari kebun teh kemuning. Kebun Teh Kemuning pesona Keindahan Gunung Lawu memang menjadi kenangan tak terlupakan bagi kami, tunggu postingan selanjutnya dari kami " touring akbar rongewu siji" di candi cetho ....... :) ===>> Candi Cetho relief sejarah kehidupan

0 comments:

Post a Comment